Setiap hari masalah selalu ada, apapun bentuknya. Ketika manusia beraktivitas dan berinteraksi dengan orang lain, maka peluang untuk mendapatkan masalah akan selalu ada. Permasalahan hidup pun amat sangat beragam, mulai dari masalah sepele sampai masalah yang berat. Seringkali permasalahan hidup membuat hati tidak tenang, gundah dan gelisah. Namun, apakah kita harus menyimpan semua masalah itu dan tetap menjalani hari-hari dengan kegundahan?
Tentu setiap masalah harus diselesaikan dengan cara yang baik. Langkah-langkah untuk menyelesaikan permasalahan adalah sebagai berikut:
1. Optimis
Optimislah, setiap masalah yang Allah berikan pasti sudah disertakan paket penyelesaiannya. Tinggal bagaimana kita memandang persoalan tersebut dengan optimisme bahwa selalu ada jalan dan solusi jika kita mau menghadapinya dengan berani.
2. Tetap Tenang
Berlebih-lebihan dalam menanggapi suatu masalah bukan lah sikap yang baik dalam menhadapi sebuah masalah. Reaksi yang berlebihan justru akan membuat masalah membesar dan sulit diselesaikan. Kuncinya, tetap tenang dan berusaha mencari jawaban atas permasalahan yang tengah terjadi.
3. Sabar, Ada Allah SWT
Allah SWT berfirman:
“Jadikanlah sabar dan shalat sebagai penolongmu. Dan sesungguhnya yang demikian itu sungguh berat kecuali bagi orang-orang yang khusyu’, (yaitu) orang-orang yang meyakini bahwa mereka akan menemui Tuhannya dan bahwa mereka akan kembali kepada-Nya”. (Al-Baqarah: 45-46)
Kesabaran kita akan menolong kita seberapapun besarnya masalah yang datang. Allah telah menjaikan pertolongan bagi orang-orang yang mau bersabar. Sudah banyak contoh orang yang hanya dengan kesabarannya mampu melewati badai permasalahan hidup berkat pertolongan dari Allah SWT.
4. Berdoa Kepada Allah SWT
Seperti yang telah disinggung di poin ketiga, shalat adalah sarana untuk mendapatkan pertolongan dari Allah SWT. Perbanyak shalat sunah dan berdoalah di waktu-waktu yang mustajab. Insya Allah, doa kita dapat membantu kita keluar dari masalah.
5. Ambil Hikmahnya
Setiap mukmin akan diuji dengan berbagai masalah, dan masalah tersebut pasti menyimpan hikmah yang luar biasa bagi orang tersebut. Tetaplah berbaik sangka kepada Allah, dan jadikan pengingat bahwa dengan adanya masalah Allah sedang “memperhatikan” kita. Dia ingin kita mendekat pada-nya, merintih dan berdoa dengan khusyu’. Saat kita mengetahui hikmah di balik setiap kejadian, kita akan bersyukur telah diberi masalah. Kita bisa berdamai dengan masalah yang menimpa. Dengannya kita dapat belajar menjadi insan yang lebih baik. Insya Allah.