Apakah ada yang tahu cara membuat tablet? Biarkan farmasis menjawabnya. Cara pembuatan tablet ada tiga metode. Metode yang pertama yakni kempa langsung. Metode kedua, granulasi basah dan metode ketiga granulasi kering.
Metode yang pertama yakni kempa langsung yaitu setelah bahan disiapkan (campuran zat aktif dan bahan tambahan) kemudian langsung di masukkan ke dalam mesin cetak tablet. Dengan syarat zat aktif dan bahan tambahan memiliki sifat alir yang bagus dan tidak tahan terhadap panas ataupun lembab.
Metode kedua, granulasi basah yaitu setelah zat aktif dan bahan tambahan dicampur kemudian dibuat granul dengan cara mengayak bahan campuran tersebut. Setelah itu dikeringkan di dalam oven. Selanjutnya, hasil pengeringan itu diayak kembali sebelum dimasukkan ke dalam mesin cetak tablet. Terakhir, dimasukkan ke dalam mesin cetak tablet.
Metode ketiga, granulasi kering yaitu setelah zat aktif dan bahan tambaban dicampur. Dimasukkan ke dalam mesin tablet untuk dicetak tablet dalam ukuran besar. Kemudian setelah tablet ukuran besar dicetak. Selanjutnya tablet tersebut dihancurkan kembali menjadi serbuk . setelah itu diayak dan dimasukkan kembali ke dalam mesin cetak tablet.
Dari tiga metode pembuatan tablet diatas dapat kita ketahui bersama. Tablet mengalami beberapa tahapan tidak begitu mudah. Tahapan ketika dicampurankan agar menjadi homogen antara zat aktif dan bahan tambahan didalam alat penghomogen bahan diputar-putar puluhan bahkan ratusan kali untuk terjadi pencampuran yang sempurna. Kemudian, tahapan ketika harus diayak melewati lubang-lubang ayakan yang berbeda-beda. Bersusah payah hingga terlewati. Setelah itu dipanaskan di dalam oven agar menjadi kering. Belum berakhir, selanjutnya bahan hasil pemanasan itu di masukkan di dalam mesin tablet untuk dicetak dengan cara dikempa untuk menjadi padat dengan pukulan-pukulan sehingga menghasilkan sebuah tablet yang diinginkan.
Begitu pula dengan manusia. Manusia pun harus melalui serangkaian tahapan layaknya sebuah tablet. Tahapan yang membuktikan kasih sayang-Nya. Tahapan yang menyatakan kebesaran-Nya.
Kasih sayang-Nya berbagai bentuk tidak hanya lewat sebuah kebahagiaan tetapi lewat berbagai cara dia tunjukkan kasih sayang-Nya tersebut.
Seperti halnya pembuatan tablet diatas. Metode pertama terlihat begitu mudah dan cepat. Setelah diperoleh campuran langsung di masukkan kedalam mesin cetak tablet. Tapi ingat, ada beberapa syarat yang harus dipenuhi agar metode tersebut dalam dipilih. Sama halnya manusia. Apabila dia menginginkan kasih sayang Allah secara langsung tanpa proses yang panjang maka dia pun harus memenuhi syarat-syarat-Nya. Apakah syarat-Nya tersebut? Kita ketahui bersama asalkan kita beriman kepada-Nya dengan taqwa yakni menjalankan segala perintah-Nya dan menjauhi seluruh larangan-Nya maka kita pun akan mendapatkan kasih sayang-Nya secara langsung lewat ibadah-ibadah yang kita lakukan.
Tetapi sebaliknya, apabila kita tidak bisa memaksimalkan dan memenuhi syarat-Nya maka kita akan termasuk ke dalam analogi metode pembuatan tablet yang kedua dan ketiga. Serangkaian tahapan yang cukup sulit dan panjang akan kita lalui. Namun, pada akhirnya akan terbentuk tablet pula.
Manusia perlu dipukul-pukul terlebih dahulu, perlu dicambuk lebih dahulu agar dia ingat kepada kebesaran dan kasih sayang-Nya. Terkadang, kita sering lupa sebab terlena dengan kenikmatan yang telah kita rasakan sehingga kita tidak merasakan kasih sayang-Nya.
Akibat terlena itulah Allah menunjukkan kasih sayang-Nya dengan cara yang berbeda walaupun terkadang kita tidak menyadarinya bahwa inilah bentuk kasih sayang-Nya agar kita tetap berada di jalan-Nya.
Kita sering mengeluh dengan berbagai cobaan dan ujian yang mendera diri kita seakan-akan bumi dan seisinya ditumpahkan kepada kita karena terlalu berat dan susahnya kita memikulnya. Padahal, itulah bentuk kasih sayang-Nya itulah wujud kecintaan-Nya kepada makhluk-makhluk-Nya. Cara lain bagi Dia untuk menunjukkannya kepada kita semua.
Maka dari itu, apakah kita perlu dipukul dan dicambuk terlebih dahulu baru kita tersadar dengan kasih sayang Allah? Ataukah kita perlu beban dan ujian yang berat dahulu agar kita bisa merasakan kasih sayang itu? Jikalau masih ada cara yang lebih mudah untuk mendapatkan kasih sayang-Nya. Mengapa kita harus mempersulit diri? Layaknya sebutir tablet yang akan dicetak. Jikalau bisa memenuhi persyaratan metode pertama maka tablet akan bisa dicetak langsung.
Manusia pun begitu, jikalau bisa memenuhi persyaratan-Nya, maka kasih sayang-Nya pun akan senantiasa menghampiri dan membersamai. Apakah artinya dunia ini jikalau kasih sayang-Nya menghampiri diri kita?
Tablet kasih sayang. Akankah kita mengolahnya dengan metode yang pertama ataukah kedua ataukah ketiga? Semua pilihan ada di tangan kita sebab kita sendirilah yang akan menentukan pilihan kita. Dari pilihan kita itulah yang akan memberikan gambaran dan hasil yang akan kita rasakan sendiri.
Tablet kasih sayang
Dapat dibentuk cepat dan mudah
Dapat pula dibentuk dengan serangkaian tahapan
Jikalau ingin cepat dan mudah
Penuhilah semua persyaratan
Jikalu menginginkan cara yang lain
Persyaratan tersebut hiraukanlah