Manfaat Memotong Kuku dari Segi Kesehatan

Islam agama yang sempurna. Semua hal diatur sedemikian rupa, dari permasalahan Negara, urusan rumah tangga, hingga kebersihan diri. Semua diatur dan diberikan pedoman. Salah satu hal yang juga diatur dalam islam adalah membersihkan atau memotong kuku.

Dalam islam, memotong kuku bukan sekedar kegiatan bersih-bersih namun juga bernilai ibadah apabila dilakukan dengan niat karena Allah dan di hari Jumat seperti yang dicontohkan Nabi Muhammad SAW. Islam bahkan melarang umatnya untuk memanjangkan kuku karena berbagai sebab salah staunya kesehatan.

Dari segi kesehatan, memotong kuku mempunyai beberapa manfaat, antara lain:

Merawat agar kuku tidak tumbuh ke daging

Salah satu penyakit yang sering menyerang kuku adalah cantengan. Yaitu infeksi pada daging yang terkena ujung kuku. Apabila dibiarkan akan menjadi borok. Bila sudah sangat parah, kuku harus dicabut dan dibersihkan.

Cantengan bisanya disebabakan karena kuku tumbuh ke dalam menusuk daging. Pertumbuhan kuku seperti ini terjadi karena tidak teratur saat memotong kuku. Kuku yang dibiarkan terlalu panjang, ujungnya akan menusuk daging dan mengakibatkan infeksi hingga bengkak.

Mengurangi infeksi bakteri

Ujung-ujung kuku merupakan tempat yang mudah kotor dan lembab. Apalagi bagi yang setiap hari menggunakan kaos kaki. Memotong kuku dengan teratur akan menghindarkan kuku dari infeksi bateri.

Menjaga agar kuku tetap bersih

Kotoran pada kuku biasanya ada diantara ujung kuku dan daging. Apabila ujung kuku yang panang tidak dipotong, warnanya akan menjadi hitam dan kotor. Memotong kuku dengan teratur akan membuat jari-jari anda tetap bersih dan rapi.

 Antisipasi cidera

Kuku yang panjang dapat menyebabkan luka seperti tidak sengaja tercakar, cidera akibat kuku patah dan lain sebagainya. Hal ini tentu akan menyebabkan rasa sakit. Jadi untuk menghindari hal-hal tersebut, potonglah kuku secara teratur.